
Lukisan menjadi salah satu karya seni yang banyak dikoleksi bahkan diburu kolektor. Biasanya, lukisan yang bernilai tinggi dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti kualitas, sejarah, pembuatan dan teknik.
Tidak hanya itu, lukisan bernilai fantastis juga menyimpan banyak makna, pesan dan emosi sang pelukis atau seniman. Semakin terkenal sang pelukis, maka harga lukisan yang dibuat semakin mahal.
Ternyata, ada 4 lukisan karya para maestro yang memiliki nilai fantastis. Berikut penjelasannya melansir South China Morning Post.

Perkiraan harga: US$250 juta (Rp 4 triliun)
The Card Players adalah serangkaian lukisan cat minyak karya seniman Paul Cézanne. Lukisan ini menggambarkan para petani Provençal yang asyik bermain kartu, mencerminkan minat sang maestro dalam menggambarkan kehidupan sehari-hari dengan kesederhanaan.
Paul Cézanne menciptakan lima lukisan dalam seri tersebut selama tahun 1890-an. Salah satunya terjual dengan harga sekitar US$250 juta kepada keluarga kerajaan Qatar pada tahun 2011, menjadikannya salah satu lukisan termahal yang pernah terjual, menurut Forbes.

Perkiraan harga: US$300 juta (Rp 4,9 triliun)
Seniman asal Prancis Paul Gauguin menyelesaikan lukisan When Will You Marry? pada 1892 saat tinggal di pulau Pasifik Selatan. Karya seni ini terjual sekitar US$300 juta dalam penjualan pribadi kepada seorang kolektor Swiss pada tahun 2015, menurut The New York Times. Lalu, lukisan tersebut dikabarkan telah dibeli untuk Museum Qatar milik negara, menurut laporan ArtNet.
Lukisan ini menampilkan dua wanita Tahiti dengan latar belakang lanskap yang indah, yang mewujudkan ketertarikan seniman terhadap budaya dan lanskap Tahiti.

Perkiraan harga: US$300 juta (Rp 4,9 triliun)
Interchange, sebuah karya abstrak ekspresionis karya pelukis Willem de Kooning, dijual oleh David Geffen kepada Kenneth C. Griffin pada September 2015.
Menurut World Art News, lukisan tersebut terjual sebesar US$300 juta, sehingga menjadikannya karya seni modern paling berharga di dunia.
Saat ini, lukisan tersebut berada di Norton Museum of Art di West Palm Beach, Florida, tempat masyarakat dapat mengagumi gaya ekspresionis dinamis De Kooning.